Tes Keseimbangan Berdiri dengan Satu Kaki Sambil Menyangga Benda.

Deskripsi : Tes keseimbangan dimana siswa akan ditempatkan berdiri statis di lantai dengan satu kaki ditekuk kebelakang membentuk sudut 90 dan mata terbuka. Tes ini merupakan modifikasi dari One-Leg Stance Test (Granada, n.d).

Tujuan : Untuk mengukur keseimbangan statis bawah dan atas.

Peralatan : 

  1. Alat Tulis, 
  2. Lapangan dengan permukaan lantai yang datar dan tidak licin., 
  3. Balok ukuran 10 x 5 x 5., 
  4. Stopwatch, dan 
  5. Formulir tes.

Formulir Tes Keseimbangan Berdiri dengan satu kaki sambal menyangga benda.

Prosedur pelaksanaan tes: 

a. Persiapan tes: 

  1. Menyediakan lapangan dengan permukaan yang datar dan tidak licin.
  2. Menyediakan peralatan yang akan dipergunakan untuk melakukan tes.

b. Pelaksanaan tes:

  1. Siswa meletakan benda berupa balok atau benda sejenis di kepalanya.
  2. Siswa ditempatkan dalam keadaan berdiri statis di lantai, dengan satu kaki berdiri dan kaki lainnya tertekuk ke belakang dengan sudut 90°. Kedua tangan direntangkan sejajar bahu untuk membantu keseimbangan.
  3. Siswa mempertahankan sikap berdiri satu kaki selama mungkin dengan tetap mempertahankan benda yang ada di atas kepalanya agar tidak terjatuh.
  4. Tes dilakukan untuk kedua kaki.
  5. Jika memang dibutuhkan siswa dapat menggunakan lengan untuk keseimbangan.
  6. Stopwatch diaktifkan saat salah satu kaki ditekuk.
  7. Tes berakhir saat anak tidak dapat mempertahankan posisi statisnya, yaitu saat kaki, tumit, atau jari-jari kaki bergeser atau benda yang di sangga terjatuh.
  8. Jika kaki turun dan tidak dalam posisi 90° tester mengingatkan kepada siswa. Peringatan diberikan sebanyak 2 kali, jika tetap turun tes dihentikan.
  9. Waktu dihentikan sebagai catatan hasil siswa.

Gambar 1. Siswa meletakan benda berupa balok atau benda sejenis di kepalanya

Gambar 2. Satu kaki berdiri dan kaki lainnya tertekuk ke belakang dengan sudut 90°.

Gambar 3. Siswa mempertahankan sikap berdiri satu kaki selama mungkin

Pengambilan skor:

  1. Tester tes menghidupkan stopwatch, saat peserta menekuk salah satu kaki.
  2. Tester tes menghitung waktu yang didapat selama peserta berdiri statis.
  3. Tester tes menghitung waktu yang didapat untuk tes kedua kali.
  4. Skor dihitung berdasarkan waktu terbaik yang didapat dalam menyelesaikan tes yang dilakukan dengan benar.
  5. Hasil dihitung dalam detik dengan satu angka dibelakang koma.